SM-3T Aceh Taklukkan Waikerong B



Tim SM-3T Aceh
Tim SM-3T Aceh tampil gemilang pada laga perdana Grup C turnamen Naga Cup 1, setelah unggul tipis dari tim desa Waikerong B dengan skor 2-1 pada Rabu (04/09/2013) sore.

Menurunkan pemain-pemain terbaiknya, SM-3T Aceh tampil ngotot sedari awal laga demi mengamankan tiga poin. Tampil dominan sepanjang laga namun buruknya penyelesaian akhir membuat SM-3T Aceh hanya bisa menang dengan skor tipis.

SM-3T Aceh sempat unggul di babak pertama lewat sontekan M. Darmansyah, pada awal babak kedua Waikerong sempat membuat gol penyama, namun tendangan pinalti Rizki Zulfitri diujung laga berhasil mengunci pertandingan untuk kemenangan SM-3T Aceh.


Kemenangan tersebut semakin memperbesar peluang anak-anak tanah rencong untuk lolos ke babak berikutnya di turnamen sepakbola se Kecamatan Nagawutung, Kabupaten Lembata, NTT tersebut.

Pada laga keduanya nanti (10/09/2013), SM-3T Aceh akan ditantang tim kuat PS Panitia. Hasil seri pada laga tersebut cukup membawa SM-3T Aceh meraih satu tiket ke babak delapan besar.

Jalannya Pertandingan

Kick off  pada pukul 15.00 Wita, pertandingan berdurasi 2x35 menit yang bertempat di lapangan sepakbola desa Loang ini berjalalan sengit, banyak terjadi jual beli serangan antara kedua tim.

SM-3T Aceh tampil dominan sepanjang babak pertama, peluang pertama lahir pada menit kelima dari kaki Suhaimi yang gagal memanfaatkan kemelut di kotak pinalti, tendangannya masih melebar dari gawang Waikerong.

Menit ‘20 Aksi individu Adya Jelta yang melewati tiga pemain bertahan Waikerong dari sisi kiri  hampir mengubah skor, sayang tendangan placing-nya masih terlalu lemah hingga dengan mudah diamankan penjaga gawang Waikerong.

Menit ke ‘28, kerjasama apik yang diperagakan lini tengah SM-3T Aceh antara Rizki Zulfitri dan Izwil, dilanjutkan oleh Suhaimi yang memberikan trough pass kepada Sufriady di sisi kanan. Crossing cantik Sufriady di muka gawang dengan mudah dimanfaatkan M. Darmansyah yang berdiri bebas untuk merubah skor menjadi 1-0!

Merasa tertekan, anak-anak Waikerong mencoba untuk keluar menyerang lewat serangan balik, tapi beberapa peluang dari Firdaus dan Dullah belum mampu mengubah skor hingga turun minum.

Pada babak kedua SM-3T Aceh tetap mendominasi jalannya pertandingan, tapi terlalu asyik menyerang membuat Sufriady dkk lupa akan pertahanan. Menit ’50, sebuah skenario serangan balik yang dirancang Firdaus dimanfaatkan dengan baik oleh Dullah lewat sontekannya untuk memaksakan skor sementara menjadi 1-1!

Untuk menambah daya gedor SM-3T Aceh melakukan beberapa pergantian pemain. Serangan pun makin gencar di lakukan cekgu Aceh demi mengincar kemenangan.

Dalam waktu berdekatan peluang didapat dari Fadhly yang tendangannya masih melebar, tendangan ke arah gawang dari Suhaimi juga masih terlalu lemah dan tendangan M. Ikhwan memanfaatkan bola liar hasil sepak pojok masih menyamping.

Kerja keras anak-anak Serambi Mekkah baru membuahkan hasil pada injury time, kerja sama satu-dua Rizki Zulfitri dan Izwil, dilanjutkan Izwil dengan sebuah trough pass ke arah Sufriady yang tidak terkawal.

Belum sempat mengontrol bola, salah seorang pemain bertahan bertahan Waikerong menahan pergerakan Sufriady yang sudah berada di dalam kotak 16. Foul, wasit Iswanto Ibrahim menunjuk titik putih. Rizki Zulfitri yang ditunjuk menjadi algojo dengan tenang berhasil memperdaya kiper Waikerong. Skor pun berubah menjadi 2-1 yang bertahan hingga akhir laga.

Susunan pemain tim SM-3T Aceh:
M. Fahruzi (Sayed M): Khairul Anwar (Ibah Riadi), M. Ikhwan, Zulfikar, T. Fauzul (Munandar K): Sufriady (c), Izwil, Rizki Zulfitri, Adya Jelta (Muhrifai H) (Zulkifli): Agus Riansyah (M. Darmansyah)(Fadhly), Suhaimi.

======

Oleh: Rizki Zulfitri

Tidak ada komentar on "SM-3T Aceh Taklukkan Waikerong B "

Leave a Reply